Senin, 30 Januari 2012

guruku

assalamualaikum bapak nazrial
hari ini saya ingin menulis surat untuk bapak,karena saya sangat merindukan masa masa dimana saya dan teman teman dikelas belajar bersama bapak
ilmu pasti yang bapak ajarkan kepada kami itu sangat membekas dibenak saya,kini saya dan teman teman diajar oleh dua orang guru wanita yang tidak berwibawa dan penuh pengertian seperti layaknya bapak,jujur matematika saya semakin menurun pak,saya sudah malas belaja didalam kelas itu dikarnakan guru itu kurang prihatin,dia hanya memperdulikan yang ingin belajar saja
beda dengan bapak,apa bila saya tidak belajar bapak akan mengetes saya dengan beberapa petanyaan yang bapak tau saya tidak akan mampu menjawabnya,namun oleh karena itu bapak ingin mengajarkan saya tentang apa yang saya tidak ketahui itu,sungguh saya merindukan kehadiran bapak didalam kelas meski hanya menggantikan dua orang guru wanita itu
sekian dulu ya pak surat dari saya,saya mau pergi les dulu 
hehehe
wassalam
siswamu :)

Sabtu, 28 Januari 2012

tak mampu mengucap

hai @atikafaizah
sore ini aku menuliskan surat cinta yang kutunjukkan untukmu
aku sudah tidak tau lagi apa yang semestinya kuperbuat untuk membuatmu bahagia seperti dulu lagi,hari ini aku terdiam bukan karena aku marah kepadamu,melainkan aku sedih karena aku hanya menggangumu saja,aku sudah tidak bisa lagi membuatmu tertawa tersenyum bahagia sebagaimana yang seorang cowok semestinya lakukan kepada pujaan hatinya
mungkin aku terlalu memaksakan keadaan untuk tetap bersamamu sehingga kamu tidak ada rasa lagi kepadaku,aku ingin melontarkan satu pertanyaan dari mulutku ini,tapi apabila kukatakan padamu pastinya kau menjawab "kok nanya gitu?" oleh karna itu,melalui surat ini kubertanya,"apakah kamu masih sayang?" mungkin aku sedikit tidak percaya apabila kau berkata kau masih menyayangiku,karna rasa itu sudah tidak lagi kurasakan seperti dulu
mungkin ini memang salahku yang tidak pernah berani untuk memperkenalkanmu kepada kedua orang tuaku,tapi aku memiliki alasan yang seharusnya kau ketahui,aku masih belum terlalu boleh berpacaran,tapi aku mempunyai janji didalam diriku bahwa pada saatnya aku akan memperkenalkanmu kepada kedua orang tuaku
setelah aku berfikir atas perlakuanmu kepadaku,aku tau kamu sengaja untuk berbuat  seperti itu agar kamu bisa menjauh perlahan dariku,karena ku tau kamu tidak ingin aku merasa seperti waktu kita pernah berpisah dulu,sejenak terlintas di benakku bahwa kamu menginginkan kita kembali bersatu bersamaku kembali dulu itu hanya untuk sekedar tidak membuatku sedih,namun ku hindarkan fikiran itu dan ku buat diriku percaya bahwa kamu masih sayang
kini aku hanya bisa pasrah terhadap keputusan yang akan kamu ambil kedepannya,jika kamu merasa lebih baik lebih bahagia apabila hubungan kita berakhir,lakukanlah.aku berjanji tidak akan bermusuhan,tapi beri aku waktu untuk menyendiri,karna aku ingin menyimpan rasa sayangku jauh didalam hatiku agar tak seorangpun yang akan tau akan hal itu,dan aku ingin mengubur mimpiku untuk bersamamu dan menjagamu hingga takdirlah yang membangunkan mimpiku itu
namun jika kamu masih ingin mempertahankan nya aku juga akan berjuang untuk mempertahankanya,kini semua terserahmu.tapi aku ingin kamu tau satu hal yang sebenarnya kamu juga pasti tau "aku sangat menyayangimu"
maafkan aku ya sayang

Jumat, 27 Januari 2012

tanpa alamat

hari ini aku menuliskan surat ini kepada siapapun yang akan menerimanya
karna aku sudah tak tau lagi ingin mengirimkan kepada siapa,karna pada saat menulis suratku ini fikiranku sedang tidak berada pada tempatnya,terombang ambing dengan angan angan maya yang sungguh sulit untuk kucapai,setiap aku mencoba meraihnya selalu saja ada yang akan menghalangi tanganku untuk menggapai angan angan tersebut
sampai pada saat aku tidak ingin lagi mengejar angan anganku,namun mengapa ia terus menghantuiku? dan akhirnya aku putuskan untuk tetap berada pada jalan yang akan menghantakanku kepada angan angan tersebut,apakah kamu tau apa angan anganku tersebut?
oleh karena hal tersebutlah aku menuliskan surat ini kepadamu,meskipun aku tak penah tau kepada siapa aku mengirimkan suratku ini
semoga saja kau mendoakanku agar angan anganku dapat tercapai,amin

Rabu, 25 Januari 2012

for my life

desak sesak nafas menahan isak tangis kekerasan dan kesedihan kehidupanku sekarang,semua tak terasa seperti sedia kala dimana aku hidup layaknya air yang jatuh dari langit membasahi bumi serta mengalir ke sungai yang dikehendakinya
namun kini aku merasa jauh berbeda,kemana kau wahai kehidupanku yang indah dulu? semua kini telah dimakan oleh waktu,apa aku melakukan suatu kesalahan hingga kau pergi menjauh? sering ku coba mencari dimana kau berada,tapi pada akhirnya yang kutemukan adalah kesedihan,sesekali kesedihan itu membasahi seluruh relung hatiku
terkadang aku terbayang pabila hariku penuh warna seperti yang mereka rasakan,aku ingin sekali kau kembali menyelimuti hari hariku seperti dulu lagi,apa kau tidak sedih melihatku dilanda berbagai macam gelombang kehidupan? atau memang itu yang kau inginkan,karena kau sudah bosan bersamaku yang tak pernah ingin bersyukur ini. baiklah,aku minta maaf atas kesalahanku dan tak akan kuulangi lagi,tapi kumohon kau kembali mengisi hari hariku seperti sedia kala
semoga kau mengerti maksudku melalui surat yang kusampaikan ini

Selasa, 24 Januari 2012

kilau ampera

apa kabar kota berkembang yang berada di selatan sumatra?
semoga semakin lebih baik
saat pertama ku melangkahkan kaki di tempatmu,kusangka kau hanyalah tumpukan dari bangunan bangunan yang tertata seperti biasa di kota kota lainnya
tapi setelah ku merangkak ke tengah kotamu ku melihat gedung gedung yang bergaya arsitektur muda yang berjejeran di kiri kanan jalan,pada waktu itu aku kesana untuk melaksanakan tugasku,yaitu mengikuti lomba musikalisasi puisi tingkat sumatra
sore itu aku di antarkan ke hotel yang berlokasikan tepat di samping mol di tengah kota palembang itu,dan malamnya aku di bawa makan bersama di sebuah restoran yang bergayakan klasik yang menurutku akan sangat romantis jika bersama pasangan kesana
aku berada dikota palembang lebih kurang 3 hari,suatu hal yang sangat aku nikmati saat malam di sana ialah makan malam di atas kapal yang mengitari sungai musi dengan pemandangan kilauan cahaya dari jembatan ampera yang begitu indah
ku harap aku dapat kembali kesana di kemudian hari

Minggu, 22 Januari 2012

kepada para anak jalanan

hai kalian yang disana
apa kabar kalian?sudah pulangkan dari pekerjaan kalian yang memaksa kalian menghirup asap kendaraan yang lalu lalang,pekerjaan kalian yang memaksa kalian untuk menentang arus kehidupan,sehingga kalian mesti mencurahkan segenap tenaga dengan bercucuran keringat membasahi kening kalian
aku harap ada seseorang yang menyampaikan surat ini kepada kalian
sebenarnya aku sungguh kagum kepada kalian yang sudah mampu bekerja keras di usia kalian yang masih primitif,apa itu karna keterpaksaan atau karna keharusan kalian untuk dapat melangsungkan hidup kalian aku tidak tau.yang aku tau hanyalah raut wajah kalian yang begitu iba dengan di balut pakaian usang yang sudah kusam serta bermandikan air keringat dibawah panas terik sinar matahari yang begitu menusuk dengan tajam
apakah kalian akan seperti itu hingga kalian dewasa?pastilah kalian memiliki mimpi yang indah di kemudian hari,aku yakin kalian pasti mampu mengejar mimpi kalian 
teruslah berlari dan kejar cahaya terang diujung jalan yang akan merubah hidup kalian 

Kamis, 19 Januari 2012

kubu lamaku

dear my friend
bagaimana keadaan kalian saat ini? aku harap kalian baik baik saja,di saat menulis surat ini keadaanku alhamdulillah baik baik tapi aku sangat merindukan kebersamaan dan kehangatan bersama kalian di masa itu
walaupun setiap harinya aku akan berpapasan dengan kalian namun itu tak tampak seperti sedia kala tak seindah irama persahabatan dulunya
kalian pasti juga menyadari bahwa jarak diantara kita semakin merenggang,di tempat yang baru serta suasana baru yang kita jalani ini tentu akan terasa sangat berbeda dengan suasana manis di tempat kita berkumpul bercanda dan tertawa bahkan mengeluarkan tetesan air mata
dulu kita pernah berjuang bersama menggapai matahari yang sama sama kita impikan bersama sama memtik bintang diangkasa dengan tawa riang diwajah kita,sewaktu itu masa bersama kalianlah yang berasa sangat indah,tidak sepeti sekarang ini
disini terasa agak suram tampa suara canda dan tawa dari kalian terasa begitu sepi tampa senyuman dan sapaan dari kalian,begitu aku mencoba mengumpulkan kalian tapi kalian malah sibuk dengan urusan kalian masing masing yang mungkin memang jauh lebih penting dari melpas keriundan bersama
aku berharap suatu saat kita bisa berkumpul bersama kembali walaupun hanya sekedar sedikit gurauan yang kita bahas tapi setidaknya kita masih mengingat bahwasanya dulu kita adalah teman @sempakdjaya

Rabu, 18 Januari 2012

teruntuk dirimu

tanpa disadari, kamu..
perempuan yang setiap harinya ku sapa sebelum aku menyapa yang lain
perempuan yang selalu ku nanti setiap paginya sebelum terdengar suara lonceng yang pertama
perempuan yang mengganti kabut pagi menjadi cahaya matahari yang hangat dikota ku.
saat kamu membaca awalan dari surat ini aku tau kamu berfikir aku terlalu berlebihan dan aku juga tau pada saat yang bersamaan kamu memancarkan senyuman khas milikmu dan ku rasa sebelum aku menentang argumentasi itu, senyummu sudah lebih dulu menentangnya.
aku selalu menjadi orang pertama yang tau dimana tempat dudukmu, bukan sekedar karena aku sengaja agar aku bisa mencari tempat duduk yang pas untuk dapat melihatmu, tapi memang itu kebiasaanku. saat lonceng kedua terdengar, itu berarti waktunya untuk istirahat. mungkin semua orang sibuk memikirkan perut mereka yang kosong tapi hal pertama aku fikirkan adalah kamu, udah sarapan atau belum? udah minum susu tadi pagi atau lupa? sempat sarapan atau terburu-buru kesekolah? yaa.. walaupun sebenarnya aku tau kebiasaanmu yang memang harus sarapan dirumah sebelum sekolah.
perhatian? aku rasa tidak pantas dibilang perhatian karena yang aku lakukan ini gak ada apa-apanya dari apa yang kamu lakukan. kamu yang selalu ingatin aku buat jalanin kewajiban solat5 waktu, kamu yang selalu nyemangatin aku buat memperbaiki nilaiku dan kamu juga yang membuat raut wajahku menjadi riang.

tetaplah menjadi seseorang yang istimewa dikelasku untuk 2 tahun kedepan.
dan tetaplah menjadi seseorang yang istimewa dihariku untuk selamanya.
untukmu gadisku, @atikafaizah

Senin, 16 Januari 2012

As an introduction

hai kakak baik hati yang selalu meluangkan waktumu untuk mnyampaikan surat surat kami
aku tau suratku ini mungkin tidak begitu penting bagimu,namun kuharap kau membacanya walaupun hanya selintas dikelopak matamu
aku ingin berterima kasih atas kebaikanmu telah mempublikasikan suratku yang mungkin tidak begitu penting bagimu ini
karna tampapu suratku hanya kumpulan fhrase yang tersusun di barisan blog usang dan tak tersentuh sedikitpun oleh orang orang sepertimu
aku tidak akan berbicara penjang lebar seperti kebanyakan penulis lainnya karna aku tidak mempunyai ribuan kata untuk sebuah perkenalan ini

terimakasih kakak @ekaotto

Minggu, 15 Januari 2012

untukmu pahlawan

saat kau terima surat ini,ku yakin kau akan menangis
aku ingin mengadu tentang keadaan disekitarku saat ini,apa yang mereka lakukan terhadap tanah airku,mereka merusak semuanya,semua yang sudah kau perjuangkan dengan mengorbankan jiwamu namun mereka tidak menghiraukan itu
sudah penat lidahku berbicara sudah letih fikiranku untuk menyadarkan mereka bahwa untuk mencapai situasi ini membutuhkan perjuan yang sangat berat perjuangan yang berat tidak akan lepas dari sebuah pengorbanan yang begitu besar,tapi mereka malah meledekku aku dikucilkan oleh mereka yang banyak
aku sudah kehabisan cara untuk itu,bantu aku untuk merubah mereka
janganlah terlalu lama bersembunyi di balik rumah tua yang sudah usang itu,keluarlah dan bangunkan serta bangkitkan kami kembali mencintai dan menjaga tanah air yang sama sama kita cintai ini
aku tidak akan sanggup sendirian dalam keadaan yang seperti ini,aku membutuhkan sosok seorang pahlawan sepertimu,sosok yang gagah,berani,bertanggung jawab,serta cinta akan tanah air
sekarang telah sukar menemukan orang sepertimu,semuanya telah dibutakan oleh uang,sehingga mereka hidup hanya untuk uang,segala cara dilalukan untuk mendapatkan uang meskipun cara yang mereka lakukan itu adalah cara yang salah ataupun cara yang HINA sekalipun

kumohon kau kembali pahlawan :')

kerinduan

Deras tetes hujan yang melambai di kaca jendela mencoba menemukan alamat sungai,aku mencari alamat hatimu.kutemukan telaga:sebuah genangan sunyi,tanpa derik tanpa gelombang
Ketika segayung hujan membasuh telapak tangganmu ,aku tenggelam disana.maka aku menyamar hujan memeluk deras mencium parasmu dengan kecup rintik yang tak pernah tuntas
Ditelapak tanganmu aku berlayar tanpa henti menyusuri garis garis keberuntunganku setiap garis penuh warna membawa aku pada muara bernama cinta.setiap bintang adalah karunia stiap titik waktu yang aku petik untukmu 
Aku ingin menulis seperti sebaris embun yang kau selipkan pada seliris kuntum bibirmu,cukup manis walau hanya sebait senyum.kutahu,surat tak selalu tercipta dari kata,tetapi hanya dengan kata kumampu menceritakan krinduan ini padamu

Sabtu, 14 Januari 2012

sosok indah

melangkah diatas setiap butiran pasir mengikuti cahaya terang
menuju atariksa keindahan
seketika tertegun pada suatu titik yang begitu memiliki magnet
menarik dengan kuatnya
ternyata dibalik titik itu adalah sosokmu yang indah
membantu menyinari duniaku dengan cahaya
membawa beribu bintang diatasnya

musikalisasi puisi

rindu ingin bermusikalisasi

frist entri

mulailahseuatu itu dengan cara tebiasa :)